Koperasi Petani Indonesia (KPI) Makmur Jaya Lestari Resmi Terbentuk


SERIKATPETANIREMBANG.COM. Siang ini, melakukan rapat pembentukan Koperasi Petani Indonesia (KPI) “Makmur Jaya Lestari” di gedung Aula Ponpes Zumrotut tholibin Binnur Sulang. Rapat dihadiri Petani, Peternak serta dari DinindagkopUKM kabupaten Rembang yang diwakili Moch. Masrup (Kasi kelembagaan) dan M. Risky Surya (Penyuluh Koperasi).

“Berdasarkan Pasal 33 ayat (1) Undang-Undang Dasar 1945, perekonomian Indonesia disusun sebagai usaha bersama berdasar atas asas kekeluargaa; dan bangunan ekonomi yang sesuai dengan itu adalah koperasi. Dalam penjelasan Pasal 33 koperasi ditempatkan sebagai sokoguru perekonomian nasional dan juga sebagai bagian integral tata perekonomian nasional,” Papar Masrup Kasi kelembagaan DinindagkopUKM kabupaten Rembang.

Azhim selaku Ketua KPI Makmur Jaya Lestari mengungkapkan. Pada masa lalu, koperasi petani pernah menjadi lembaga yang berperan besar dalam bidang pertanian, peternakan dan pembangunan perdesaan. Program-program pemerintah untuk membangun masyarakat pedesaan, seperti distribusi pupuk, benih, dan pengadaan gabah dilakukan melalui koperasi dengan nama Koperasi Unit Desa (KUD). Sayangnya, tidak semua KUD yang didirikan dan difasilitasi saat itu, yang mampu meningkatkan ekonomi masyarakat pedesaan khususnya petani. Hal ini disebabkan dalam implementasinya, KUD saat itu lebih kepada hanya sekedar pemenuhan regulasi atau kebijakan yang dibuat oleh pemerintah. Anggota koperasi cenderung pasif bahkan tak aktif karena semua operasional KUD di dominasi oleh badan pengurus saja.


“Peran koperasi di sektor pertanian dan peternakan ini sangat penting dalam mensejahterakan anggota koperasi, memajukan tatanan ekonomi di pedesaan, daerah dan nasional dan tujuan besarnya adalah mensejahterahkan masyarakat tani di pedesaan. Ada satu keyakinan, bahwa dengan kelembagaan koperasi lah distribusi kesejahteraan ekonomi bangsa ini akan merata sampai di rumah-rumah petani,” tambah Mahmudi Ketua Serikat Petani Rembang.

Mahmudi melanjutkan, peran koperasi makin penting untuk melawan sistem ekonomi pasar bebas yang semakin menggerus ekonomi rakyat melalui perjuangan ekonomi yang mengusung kolektifisme dan bukan individualisme. Pasar bebas hanya menguntungkan korporasi dan sekelompok orang saja. (Admin SPI Rembang/2018)

Share:

Entri yang Diunggulkan

Pasar Kramat Desa Nglojo Segera Launching

www.serikatpetanirembang.com - Pasar kramat Nglojo merupakan suatu pasar wisata tradisional yang mempunyai konsep mengangkat tema ...

Berita Pertanian

Total Pageviews

Arsip Blog

Label

Arsip Blog

Gallery Pertanian

Dokumentasi Berita