Kandang Ternak Di Kaliombo Sulang Rembang

SULANG, KALIOMBO - Berikut beberapa foto dokumentasi kandang ternak yang berada di Desa Kaliombo Kecamatan Sulang Kabupaten Rembang.
lokasi kandang, berada di area ladang atau sawah milik Petani.

Cukup jauh dari lingkungan Perumahan Pemukiman warga Desa Kaliombo.
Nampak terlihat berubah pada atap, yang semula menggunakan bahan ilalang atau alang-alang ke genteng tanah.






Share:

Prosesi Sedekah Bumi "Tujak Ragi Beleq" Di Tanaq Gadang Lombok Timur

LOMBOK - Berikut dokumentasi  prosesi sedekah bumi "Tujak Ragi Beleq" di laksanakan tujuh Desa keturunan trah Tanaq Gadang Lombok Timur "Termasuk Pringgasela Selatan" (berbeda desa 1 darah) berbaur dalam jalinan persaudaraan.

Berikut video dokumentasi Prosesi Tujak Ragi Beleq





Kontributor: Nizar_Pringgasela Lombok Timur NTB



Share:

PROSESI ARAK SESAJI DALAM TRADISI SEDEKAH LAUT "LOMBAN" DESA DASUN LASEM

LASEM, DASUN - Sedekah laut atau Lomban dalam tradisi masyarakat Pesisir Pantai Utara Jawa telah lama menjadi kegiatan rutinan setap tahun. Kegiatan lomban menjadi cerminan syukur serta ungkapan masyarakat khususnya di Desa Dasun atas nikmat yang diberikan Tuhan Yang Maha Kuasa. Alam laut yang membentang di utara Dasun, telah memberi penghidupan layak bagi masyarakat. 

Rutinitas kegiatan lomban ini dilaksanakan pada bulan Agustus. Secara gotong-royong masyarakat mempersiapkan segala prosesinya. Baik dari awal acara ritual hingga pertunjukan atau hiburan.
Sesaji yang telah disiapkan warga pada pukul sembilan pagi di arak dari rumah warga menuju Muara Sungai Dasun secara bergantian. Melihat antusias warga dari segala usia secara sukarela terlibat dengan wajah ceria atau bungah sumringah. 

Sungguh tradisi baik yang penting untuk dilestarikan mengingat, lomban adalah implementasi hubungan manusia kepada PenciptaNya, manusia dengan manusia, serta manusia dengan alamnya. Jangan sampai tradisi baik ini, nantinya malah membuat kerusakan kepada alam seperti membuang sampah plastik sembarangan. Lalu, pudarnya budaya gotong royong, jagong gayeng (musyawarah) dll.

Salut, kepada seluruh segenap masyarakat Dasun yang memberikan kegiatan baik kepada kita semua dengan keterbukaan dan kearifan-kearifannya.


Share:

PROSESI LARUNG SESAJI DALAM TRADISI SEDEKAH LAUT DESA DASUN LASEM

LASEM, DASUN - Tepat pukul 09.00 WIB proses sesaji telah disiapkan oleh warga desa Dasun untuk di larungkan ke tengah laut sebagai ritual awal tradisi sedekah laut. Setelah sesaji siap, kemudian di panggul oleh empat orang yang saling bergantian untuk dibawa ke muara sungai. Sesampai di muara, dilakukan doa bersama atau bancaan yang dipimpin oleh Mbah Carito dengan di dampingi oleh Kades Sujarwo beserta warga kemudian makan bersama. Lalu, dilanjutkan pengangkutan sesaji ke kapal Jukung untuk dibawa ke tengah laut tepatnya di Pulau Gosong. 
Sesaji dibawa ke kapal Jukung yang berada dibarisan depan diikuti oleh rombongan kapal warga Dasun. Jarak muara sungai dengan Pulau Gosong sekitar 2,5-3km dengan waktu tempuh satu jam. Sesampai di Pulau Gosong, prosesi berdoa bersama atau bancaan dilakukan kembali lanjut makan bersama pula. Setelah selesai, sesaji di larung ke tengah laut dengan diapungkan oleh beberapa warga yang menjadi akhir dari ritual larung sesaji.
Menurut Nur Sa'fi warga Dasun rt03/rw01, sesaji kepala kambing beserta makanan juga kelapa muda dilarungkan ke laut agar nanti bisa diambil oleh warga lain yang berada di luar Desa Dasun sebagai wujud dari sodaqoh atau sedekah. Sedang bagian badan kambing dimanfaatkan oleh warga Dasun sendiri untuk bancaan bersama atas rasa syukur kepada Yang Kuasa atas nikmat dan keberkahan yang dilimpahkan kepada masyarakat Dasun yang mayoritas berprofesi sebagai Nelayan (rajungan, cumi, kepiting, udang dan rebon) dan Petani (tambak garam saat kemarau dan bandeng saat musim basah).
Prosesi ini, secara turun temurun telah dilakukan dan menjadi tradisi setiap tahunnya hingga kini. Sehingga mayoritas masyarakat Dasun terlibat hingga masyarakat secara luas bahkan tamu dari luar Kabupaten Rembang.


Share:

Entri yang Diunggulkan

Pasar Kramat Desa Nglojo Segera Launching

www.serikatpetanirembang.com - Pasar kramat Nglojo merupakan suatu pasar wisata tradisional yang mempunyai konsep mengangkat tema ...

Berita Pertanian

Total Pageviews

Label

Gallery Pertanian

Dokumentasi Berita